-->

Harga Ayam Hias Terbaru Mei 2019

Harga aya hias terbaru bulan Mei 2019 untuk anda yang sedang mencari ayam hias. Perkembangan ayam di Indonesia kini tidak hanya hanya pada jenis ayam pedaging atau ayam telur saja yang di budidayakan. Kini para petenak ayam juga melihat peluang usaha agrobisnis pada jenis ayam hias. Ayam hias sendiri merupakan ayam yang tidak untuk di ambil daging maupun telurnya. Ayam jenis ini memiliki keunikan tersendiri sehingga sayang untuk di jadikan bahan konsumsi. Ayam hias lebih sering dijadikan peliharaan oleh para kolektor untuk di nikmati keindahaanya, entah dari segi fisiknya maupun suara dari ayam tersebut. Baca informasi ayam hias terlengkap mengenai perawatan, jenis dan harganya.


Ayam hias sudah lama menjadi primadona dan dapat bersaing dengan ketenaran ayam Boiler maupun ayam petelur. Salah satu kelebihan ayam hias dari pada ayam Boiler maupun ayam petelur adalah karena harga jualnya yang sangat tinggi jauh di banding kedua jenis ayam tadi. Adapun beberapa jenis ayam hias diantaranya ayam hias golden pheasant, ayam hias onagadori, ayam hias jambul, ayam hias kanada, ayam hias ringneck dan lain – lain.

Untuk harga ayam hias sendiri bervariasi, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Bahkan harga ayam hias kualitas super wahid bisa sampai puluhan juta rupiah. Untuk anda yang tidak memiliki budget terlalu besar untuk membeli ayam hias jangan risau. Anda bisa membeli anakan ayam hias yang masih kecil untuk kemudian di besarkan walaupun agak sedikit repot. Khusus untuk anda berikut kami berikan sedikit ulasan mengenai jenis -jenis ayam hias yang sudah disebutkan diatas.

Ayam Hias Golden Pheasant


Ayam hias golden pheasant hanyalah salah satu jenis ayam pheasant yang cantik. Juga sering di sebut ayam hias cina. Ayam hias tipe ini merupakan salah satu jenis ayam hias yang harganya lumayan tinggi. Hal ini di karenakan keindahan bulunya yang berwarna merah tajam dan di kombinasi warna yang mengkilap seperti emas.

Harga ayam golden pheasant masih mahal. Mungkin bukan ayam hias termahal, tapi tetap harus merogoh kantong dalam dalam. Harga anakan masih 7 jutaan. Sedang indukannya mencapai 10 jt.

Ayam Onagadori



Yang paling mencolok dari ayam onagadori adalah ekornya yang panjang.  Sesuai dengan namanya, O-naga-dori yang artinya unggas dengan ekor panjang. Bahkan ekor Ayam Onagadori jantan bisa mencapai 10 – 15 meter. Jika dilihat dari jenisya , rasanya gelar sebagai ayam terhormat layak di berikan pada ayam ini karena Ayam hias Onagadori memiliki bentuk badan yang indah dengan ekor panjang yang membuat banyak orang kagum. 

Harga ayam hias onagadori sangat bervariatif. Jika anakan onagadori dihargai 500-1jt harga indukan bisa mencapai puluhan juta rupiah tergantung panjang ekornya. Karena memanjangkan ayam onagadori tergolong susah. Tidak semua orang bisa merawat dan memanjangkan ekor ayam onagadori ini.

Ayam Batik Kanada




Ayam hias batik kanada memiliki keunikan dari segi coraknya. Bulu dari ayam ini terlihat seperti batik coklat keemasan. Selain itu dari bentuk tubuhnya, ayam hias kanada hampir mirip ayam kate karena tubuhnya yang mungil. Saudara kembarnya yaitu batik Itali, entah kenapa dinamakan  kanada dan itali. Hanya saja batik itali memiliki warna putih. Batiknya tetap sama hanya warnanya yang berbeda. 

Harga ayam batik juga cukup murah. Anakan ayam batik berkisar 50-100 ribu. Keuntungan memelihara ayam batik adalah tidak memakan tempat. Karena bentuknya kecil bisa di kandang dengan kandang kecil saja. 


Ayam Hias Poland




Dari namanya sudah bisa ditebak bahwa ayam ini berasal dari polandia. Keunikan ayam ini terdapat di jambulnya. Jambul dari ayam ini terlihat begitu nyentrik karena memiliki jambul gondrong yang menutupi kedua sisi bagian kepalanya. Bahkan jambul ayam poland sampai menutup matanya.

Kesan pertama anda melihat poland pasti bertanya kok bisa melihat ? Jambul ayam poland mahkota yang begitu lebat kadang jadi buah simalakama. Jika tidak dirawat dengan benar, jambul ayam poland akan menutup hidung saat basah. Dan dapat menimbukan penyakit. Ayam poland yang asli memiliki jambul yang panjang untuk jantannya, sedangkan betina bentuk jambul membulat. Harga ayam poland lumayan terjankau. Anakan ayam poland berkisar 50-100 ribu tergantung umur.

Ayam Hias Ringneck Pheasant 



Ayam hias ringneck hijau atau yang biasa di sebut ayam pegar kalung merupakan salah satu ayam hias yang populer di Indonesia. Selain yang sudah banyak beredar yaitu ringneck merah terdapat juga jenis pheasant ringneck hijau, ringneck putih dan abu-abu. Ayam ringneck hijau memiliki ciri – ciri yaitu bulu tubuhnya berwarna hijau, kepala berwarna biru dengan pial berwarna merah dan bulu pada bagian ekor berwarna coklat muda. Sementara di lehernya ada bulu putih yang mengelilinginy sehingga sekilas di lihat seperti kalung.

Harga ayam hias ringneck pheasant hijau masih lumayan. untuk anakan berkisar 1 juta perpasang. Sedangkan indukan mencapai 4-5 juta. Untuk memelihara ayam ini harus memiliki kandang yang tertutup. Bisa menggunakan jaring ayam ataupun kawat strimin.

Anda tertarik dengan ayam hias jenis apa ? kami telah merangkum jenis dan harga ayam hias  golden pheasant, ayam hias onagadori, ayam hias jambul, ayam hias kanada, ayam hias ringneck khusus buat anda. Berikut ini kami sampaikan daftar harga ayam hias terbaru yang kami rangkum dari beberapa penjual ayam hias.

Varian Ayam Hias Kisaran Harga
Ayam Hias Pheasant Harga Perpasang
Golden Pheasant Rp 10.000.000
Yellow Pheasant Rp 12.000.000
Lady Pheasant (lady amherst) Rp 14.000.000
Ringneck Pheasant Merah (Common Pheasant) Rp 3,500.000
Ringneck Hijau (Mutant Pheasant) Rp 5.000.000
Ringneck Putih (White Pheasant) Rp 15.000.000
Ringneck abu-abu (Blue pheasant) Rp 14.000.000
Ayam Hias Reeves Pheasant Rp 14.000.000
Ayam Hias Silver Pheasant Rp 10.000.000
Harga Bebek hias
Black Swan Rp 35.000.000
Mute Swan Rp 45.000.000
Bebek Silver carolin Rp 10.000.000
Bebek Hias Mandarin Rp 9.000.000
Bebek Hias Carolina Rp 9.000.000
Bebek Mandarin Albino Rp 10.000.000
Shell Duck Rp. 25.000.000


Ayam Hias Mutiara Rp 900.000
Ayam Hias Poland Rp 1.000.000
Ayam Hias Batik Italy/Kanada Rp 900.000
Ayam Hias white face Rp 9.000.000


Harga Ayam Ekor Panjang Harga tergantung kondisi
Ayam Hias Onagodori Rp 10.000.000
Anakan ayam onagadori Mulai 1.000.000
Ayam Hias Phoenix Rp 10.000.000
Anakan Ayam Phoenix Mulai 1.000.000
Ayam Hias Ga Tre Tan Chau Mulai Rp 6.000.000
Ayam Hias Black Sumatra Rp 7.500.000
Anakan Black Sumatra Mulai Rp 1.000.000
Ayam Hias Modern Game Bantam Mulai Rp 5.000.000
Ayam Hias Cemani Super Rp 25.000.000
Anakan ayam cemani super Rp 5.000.000
Harga Ayam Hias Brahma
Ayam Hias Brahma Light / Columbian Rp 9.000.000
Ayam Hias Brahma Blue (Abu-abu) Rp 12.500.000
Ayam Hias Brahma Dark Rp. 10.000.000
Ayam Hias Brahma Partridge Rp 9.000.000
Ayam Hias Brahma Buff Rp 8.000.000
Harga Anakan Ayam Brahma Mulai Rp 1.000.000
Harga Ayam Kalkun
Harga ayam kalkun Bronze Rp 1.000.000
Harga ayam kalkun White Rp 1.500.000
Harga ayam kalkun Black Spanish Rp 2.500.000
Ayam Kalkun Red Bourbon Rp 2.500.000
Ayam Kalkun Royal Palm Rp 3.000.000
Ayam Kalkun Blue Slate Rp 10.000.000
Anakan Ayam Kalkun mulai 100.000/ekor Tergantung Jenis
Harga ayam hias di atas tentu dapat berubah sewaktu waktu dan tergantung kepada penjual ayam hias atau peternaknya. Bagi anda yang ingin terjun ke dunia Agrobisnis ternak ayam hias, silahkan memilih ayam hias yang sulit dikembangkan, karena pasti harganya bertahan lama. Peluang usaha ayam hias masih sangat menggiurkan karena memiliki pasar tersendiri di dunia hobi.


0 Response to "Harga Ayam Hias Terbaru Mei 2019"

Post a Comment